HUMAS, STAIN Meulaboh – Dalam rangka menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan 1445 Hijriyah, Prajurit Kodim 0105/Abar berkolaborasi dengan Mahasiswa Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh, Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kabupaten Aceh Barat dan masyarakat sekitar melaksanakan aksi gotong royong membersihkan lingkungan Gampong Pancasila, Kuta Padang, Kecamatan Johan Pahlawan. Jumat, 08 Maret 2024.
Gotong Royong yang mengusung tema, “Ramadhan, Bersihkan Diri dan Lingkungan”, ini dihadiri oleh Dandim 0105/Abar Letkol Inf. Muhammad Syafii Nasution yang diwakili Pasiter Kapten Inf. Hendra Saputra. Camat Johan Pahlawan, Yulisman Yahya, M.Si. Keuchik Kuta Padang, Syafrizal beserta Aparatur Desa, pihak DLHK Kabupaten Aceh Barat, para Mahasiswa KPM STAIN Meulaboh beserta Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Faizatul Husna, M.A., dan elemen masyarakat Kuta Padang.
Kegiatan gotong royong ini menyasar sejumlah fasilitas mulai dari fasilitas publik, yakni areal Masjid Al – Hidayah dan lokasi ketahanan pangan Gampong Pancasila, serta perumahan warga.
Dandim 0105/Abar Letkol Inf. Muhammad Syafii Nasution melalui Pasiter Kapten Inf Hendra Saputra mengungkapkan, kegiatan bakti sosial ini tidak hanya sebatas seremonial menyambut datangnya Bulan Ramadhan, melainkan juga sebagai ajang untuk melestarikan budaya Gotong Royong yang lambat laun mulai memudar.
“Melalui ajang ini Kita mengirimkan pesan kepada seluruh lapisan masyarakat terlebih lagi bagi Mahasiswa STAIN TDM yang tengah melaksanakan KPM, betapa pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Karena kebersihan tidak hanya sebatas menciptakan keasrian belaka, namun lebih dari itu menjadikan lingkungan lebih sehat,” jelas Pasiter.
Syafrizal, selaku Keuchik Kuta Padang sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat dalam kegiatan gotong royong hari ini.
Ia mengatakan, momentum ini sebagai bukti wujud nyata kita peduli terhadap kebersihan lingkungan, terlebih lagi menjelang datangnya Bulan Suci Ramadhan.
“Saya menghimbau kepada seluruh komponen masyarakat untuk lebih peka dan peduli lagi untuk menciptakan kebersihan lingkungan, baik di seputaran tempat umum maupun di radius tempat tinggal masing-masing,” imbau Syafrizal
Dalam kesempatan yang sama, Ketua STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh, Dr.H. Syamsuar, M.Ag mengatakan, penempatan mahasiswa di lokasi ini sangatlah strategis.
“Kita bisa berkolaborasi dengan gagasan besar yang dicetuskan oleh keuchik, dimana kampung Pancasila ini sesuatu yang sangat luar biasa yang belum pernah terjadi di daerah lainnya. Ini menjadi bukti keseriusan pemerintah membangun sinergitas antara negara dan masyarakat.
“Ini merupakan kegiatan yang sangat positif dan bermanfaat bagi semua kalangan masyarakat sekitar,” tutup Dr. Syamsuar.[]
HUMAS,
STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh
-Muliadi
-Oka Rahmadiyah