STAIN Adakan Temu Akbar Stakeholder dan Alumni

TIPD STAIN, Meulaboh –  Untuk merangkul alumni untuk bersinerji dalam melakukan pembangunan kampus, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Teungku Dirundeng Meulaboh mengadakan pertemuan akbar stakeholder dan alumni di kampus setempat, Kamis, 11 Juli 2019.

Kegiatan bertema Maju Bersama, Bersama Kita Bisa ini diikuti para pimpinan unit kerja, alumni dan mahasiswa. Hadir sebagai pematei dalam diskusi panel Drs. Supriyadi, Darmi, MA., Banta Lidan, S.Pd.I. dan Muhammadi, S.Pd.I yang juga alumni STAIN. Sebagai fasilitator dan moderator kegiatan hadir Junias Zulfahmi, MA Alumni yang juga Ketua Prodi Manajemen Pendidikan Islam di STAIN saat ini.

Ketua STAIN Teungku Dirundeng Meulaboh Dr. Inayatillah, M.Ag menyambut baik diadakannya acara tersebut. Dalam sambutannya Inayatillah mengatakan pertemuan tersebut sangat penting dilakukan agar nantinya para alumni menjadi wadah untuk alumni-alumni baru yang akan datang.

“Terlebih banyak alumni yang sudah menjadi pemangku kebijakan ditempat kerjanya masing-masing”Jelasnya.

Inayatillah menambahkan ada beberapa hal yang diharapkan agar dilakukan alumni untuk memajukan kampus. Yang pertama para alumni harus saling terkait dalam saling tukar informasi pekerjaan. Hal ini akan menjadikan para alumni menjadi terkoneksi, solid dan mendominasi dalam memajukan daerah.

Kemudian para alumni harusnya saling merekomendasikan, ini diharapkan program-program pemerintah pusat di daerah dapat didominasi alumni.

“Jika melihat kampus diluar sumatera, saling merekomendasikan yang membuat mereka sangat solid” Tegasnya.

Selain kerjasama para alumni harusnya bekerjasama dalam memberikan warna baru dunia kerja, sehingka koneksi yang dibangun menjadi koneksi kuat, nantinya diharapkan para alumni dapat saling bermitra dan memprioritaskan sesame alumni untuk menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan dilapangan. jika begini takhanya kampus, namun imbas kehadiran para alumni akan dirasakan masyarakat Barat Selatan Aceh, Bahkan Aceh keseluruhan.

“Saya juga berharap, para alumni ikut melakukan promosi agar nama baik kampus meluas hingga menasional” Tambahnya.

Salah satu alumni yang ikut dalam kegiatan tersebut Ranto Mulya, SH.I mengatakan pertemuan tersebut harus menjadi agenda rutin, selain silaturahmi pertemuan mahasiswa dan alumni akan menambah percaya diri mahasiswa dalam menyelesaikan studi.

“Sejauh ini, para alumni sangat peduli dan selalu ingin berkontribusi untuk pengembangan kampus” Terangnya.[]

Leave a comment